logo mahkamah agung website ramah difable

akhlak
370 UPACARA MEMPERINGATI HARI KEMERDEKAAN RI KE 78

Upacara Memperingati Hari Kemerdekaan RI Ke-78

Upacara Memperingati Hari Kemerdekaan RI Ke-78

Pada hari Rabu, tanggal 17 Agustus 2023 pukul 07.00 WIB, bertempat di halaman depan kantor Pengadilan Negeri Lamongan dilaksanakan Upacara Pengibaran Bendera dalam Rangka Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78. Upacara ini dihadiri oleh seluruh pejabat struktural, seluruh Hakim, pejabat fungsional, seluruh pegawai dan PPNPN Pengadilan Negeri Lamongan, serta Ibu-Ibu Dharmayukti Karini Cabang Lamongan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, yaitu Ketua Pengadilan Negeri Lamongan, Bapak Dr. Maskur Hidayat, S.H., M.H. dan selaku komandan upacara adalah Bapak Kasinu Prasetyo, S.H. Upacara diawali dengan persiapan barisan dan dilanjutkan dengan laporan perwira upacara kepada pembina upacara kemudian dilanjutkan dengan pengibaran Sang Saka Merah Putih oleh petugas pengibar bendera, dilanjutkan dengan pemberian penghargaan Satya Lencana kepada Pegawai yang menerima, dan amanat upacara dari pembina upacara serta ditutup dengan doa. Acara ini berjalan dengan lancar dan khidmat hingga berakhirnya upacara pengibaran bendera.

Setelah upacara pengibaran bendera dilaksanakan, dilanjutkan dengan acara tasyakuran pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur Pengadilan Negeri Lamongan atas Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 dan untuk meningkatkan rasa kekeluargaan dan semangat kemerdekaan di Pengadilan Negeri Lamongan.